Kegiatan Sambang dan Monitoring Bhabinkamtibmas Polsek Mambi di Desa Binaan


Divisinews.online, Mamasa - Bhabinkamtibmas Polsek Mambi melaksanakan kegiatan sambang dan monitoring di Dusun Bomba, Desa Ulumambi Barat, Kecamatan Bambang, Kabupaten Mamasa. Minggu 1 September 2024


Dalam kegiatan ini, Bhabinkamtibmas bertujuan mempererat hubungan silaturahmi dengan warga desa binaan serta menyampaikan himbauan Kamtibmas (Keamanan dan Ketertiban Masyarakat). Selain itu, kegiatan ini juga bertujuan untuk memberikan rasa aman dan tenteram kepada masyarakat, serta menumbuhkan kepercayaan masyarakat bahwa Polri selalu hadir di tengah-tengah mereka.


Kegiatan ini berlangsung dengan lancar dan aman, dan berakhir pada pukul 13.30 WITA. Kapolsek Mambi, IPTU Samson A.P, menyatakan bahwa Bhabinkamtibmas akan terus berkomitmen memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat dan mempererat hubungan dengan warga binaan. 


Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan masyarakat dapat merasakan kedekatan dengan Bhabinkamtibmas dan semakin percaya bahwa Polri selalu hadir untuk memberikan keamanan dan kenyamanan di lingkungan mereka.


Humas Polres Mamasa Polda Sulbar

0/Post a Comment/Comments

DIVISI NEWS