Kasat Binmas Polres Polman Gelar Sosialisasi Pencegahan dan Penanggulangan Kekerasan di Satuan Pendidikan

Polewali Mandar – Dalam rangka mendukung upaya pencegahan kekerasan di lingkungan pendidikan, Kepala Satuan Binmas (Kasat Binmas) Polres Polres Polman Akp Muhammad Tauhid menggelar sosialisasi terkait pencegahan dan penanggulangan kekerasan di satuan pendidikan Di Yayasan Perguruan Islam MA Pergis Desa Bonde Kec. Campalagian Kab. Polman. Senin (11/11/24)


Kegiatan ini dihadiri oleh Pimpinan Yayasan Pergis Bonde Syarifah Nur Abbas, Kanit Bin Kamsa Sat Binmas Ipda Muhammad Arsyad Kanit Binmas Polsek Campalagian Aipda Hasbullah Kepala Desa Bonde S. Usman Abbas, Bhabinkamtibmas Parappe Bripka Yusriadi J, Tenaga Pendidik Pergis Bonde, Siswa - siswi Pergis Bonde.


Kasat Binmas Polres Polman Akp Muhammad Tauhid, dalam sambutannya mengungkapkan pentingnya peran pendidikan sebagai salah satu upaya pencegahan kekerasan di lingkungan sekolah. 


"Kekerasan, baik fisik maupun psikologis, dapat merusak tumbuh kembang anak dan mengganggu proses pendidikan itu sendiri. 


Oleh karena itu, kami berkomitmen untuk terus bekerja sama dengan pihak sekolah dan masyarakat dalam menciptakan lingkungan yang aman dan kondusif bagi anak-anak," ujar AKP Muhammad Tauhid.


Dalam sosialisasi ini, peserta diberikan pemahaman mengenai berbagai bentuk kekerasan yang sering terjadi di sekolah, mulai dari bullying, kekerasan fisik, hingga kekerasan verbal. 


Selain itu, para peserta juga diberikan informasi terkait langkah-langkah yang bisa diambil untuk mencegah serta menanggulangi kekerasan di lingkungan pendidikan, baik melalui pendekatan hukum maupun edukasi.


Sebagai bagian dari kegiatan ini, pihak Polres juga memperkenalkan program layanan pengaduan yang dapat diakses oleh siswa, orang tua, maupun guru apabila terjadi kekerasan di sekolah. 


Program tersebut bertujuan agar semua pihak merasa aman dan terjamin hak-haknya untuk mendapatkan perlindungan.


Melalui kegiatan ini, diharapkan para peserta dapat memahami pentingnya peran aktif dalam menciptakan sekolah yang bebas dari kekerasan dan mendukung terciptanya suasana belajar yang aman dan nyaman bagi semua pihak.



Humas Polres Polman

0/Post a Comment/Comments