Memastikan Personil Tidak Terpapar Narkoba, Personil Sat Res Narkoba Polres Pasangkayu melakukan Test Urine

PASANGKAYU - Personil Satuan Reserse Narkotika, Psikotropika & Bahan Adiktif (Sat Res Narkoba) melakukan Test Urine yang dilakukan oleh Si Dokkes didampingi personil Si Propam. Jum'at pagi (22/11/2024). 


Pengambilan Urine tersebut dilakukan secara mendadak untuk memastikan tidak adanya personil yang terpapar menggunakan Narkoba jenis apapun dimana adalah ujung tombak dalam pemberantasan Narkoba yang disaksikan langsung oleh Kasat Res Narkoba IPTU Muhammad Yusuf S. Sos dan Kasubsi Bankum Aiptu Muhammad Irsyad S.H. 


Saat dimintai keterangan setelah pengambilan Urine, IPTU Muhammad Yusuf S. Sos mengatakan " Setelah melakukan pengambilan Urine terhadap personil Sat Res Narkoba Polres Pasangkayu yang berjumlah 14 orang, tidak ditemukan atau terindikasi adanya personil yang terpapar menggunakan Narkoba jenis apapun. 


Kita tentunya sangat bersyukur akan hal tersebut, karena Satuan kita selaku ujung Tombak dan pendobrak dalam pemberantasan Narkoba tentunya perlu memberikan contoh yang baik kepada masyarakat, salah satunya tidak menggunakan Narkoba dan kedepannya pengambilan Urine tersebut akan dilakukan secara berkelanjutan kepada personil Sat Res Narkoba maupun personil Polres pasangkayu yang lain.Jelas Yusuf.

0/Post a Comment/Comments