Divisinews.online, Mamasa--Dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas), Satuan Samapta Polres Mamasa menggelar patroli malam pada Rabu. Kegiatan yang dimulai pukul 20.30 WITA ini bertujuan untuk memastikan situasi tetap aman dan memberikan rasa nyaman kepada masyarakat, 18 Desember 2024
Patroli dilaksanakan dengan menggunakan kendaraan roda dua, menyusuri sejumlah wilayah di Kota Mamasa. Personel juga melakukan pemantauan aktivitas masyarakat, pengaturan lalu lintas di persimpangan jalan, serta berinteraksi langsung dengan warga untuk mendengarkan aspirasi dan memberikan imbauan kamtibmas.
Kegiatan ini menyasar sejumlah lokasi strategis dan objek vital, termasuk Jalan Poros Mamasa–Polewali, wilayah Kelurahan Mamasa, serta daerah Rantebuda. Beberapa titik penting seperti Alfamidi, Bank BRI, Bank BPD, Bank BNI, Kantor KPU, gudang logistik KPU, dan persimpangan jalan utama turut dipantau guna mengantisipasi potensi gangguan keamanan.
Kasat Samapta Polres Mamasa IPTU Syahrul, S.H., M.H., menyampaikan bahwa patroli malam ini bertujuan untuk memastikan keamanan di wilayah hukum Polres Mamasa tetap terjaga. “Kehadiran polisi di tengah masyarakat adalah wujud nyata komitmen kami dalam memberikan rasa aman, khususnya di malam hari,” ujarnya.
Dalam patroli ini, delapan personel Sat Samapta yang terlibat berhasil memastikan aktivitas masyarakat berjalan lancar tanpa adanya gangguan. Objek-objek vital yang menjadi perhatian juga dilaporkan dalam kondisi aman dan kondusif hingga patroli selesai pada pukul 23.00 WITA.
Polres Mamasa terus berupaya meningkatkan pelayanan kepada masyarakat melalui kegiatan patroli rutin. Sinergi antara Polri dan masyarakat menjadi kunci penting dalam menciptakan lingkungan yang aman dan nyaman.
Humas Polres Mamasa Polda Sulbar