Bhabinkamtibmas Polsek Mambi Sambangi Desa Salukonta untuk Pantau Kamtibmas dan Serahkan Bantuan


Divisinews.online, Mamasa--Bripka Sulfiraja S.S, Bhabinkamtibmas melaksanakan kegiatan sambang di Desa Salukonta, Kecamatan Mehalaan, pada Senin pagi. Kegiatan ini bertujuan untuk mempererat hubungan antara kepolisian dan masyarakat sekaligus memantau situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) di wilayah binaannya, 6 Januari 2024


Dalam kunjungannya, Bripka Sulfiraja berinteraksi langsung dengan warga desa sambil menyerahkan bantuan berupa pakaian untuk penyandang disabilitas yang berasal dari donasi masyarakat. Bantuan ini diharapkan dapat meringankan beban mereka yang membutuhkan sekaligus memperkuat rasa kepedulian di tengah masyarakat.


Selain itu, ia juga memberikan pesan-pesan kamtibmas kepada warga. Pesan tersebut mencakup imbauan untuk tetap menjaga keamanan menjelang dan selama perayaan Natal serta Tahun Baru, serta pentingnya melaporkan hal-hal yang dapat memicu gangguan keamanan secara cepat kepada pihak kepolisian.


“Sebagai bagian dari tugas kami, penting bagi kami untuk hadir langsung di tengah masyarakat. Kehadiran Polri diharapkan memberikan rasa aman dan nyaman kepada warga,” ungkap Bripka Sulfiraja.


Kegiatan ini juga memiliki tujuan utama untuk membangun hubungan emosional yang baik dengan masyarakat, sehingga tercipta sinergi dalam menjaga kamtibmas. Dengan kehadiran Bhabinkamtibmas dan Babinsa di desa-desa binaan, warga diharapkan lebih percaya dan terbuka dalam menyampaikan informasi yang berkaitan dengan keamanan di lingkungan mereka.


Kapolsek Mambi, IPTU Samson A.P, SH, menegaskan bahwa kegiatan sambang seperti ini merupakan bagian dari upaya Polri untuk terus mendekatkan diri kepada masyarakat. “Kami berkomitmen untuk hadir dan melayani masyarakat dengan sepenuh hati. Kegiatan ini bukan hanya untuk memantau situasi, tetapi juga sebagai bentuk nyata kehadiran Polri di tengah masyarakat,” ujarnya.


Humas Polres Mamasa Polda Sulbar

0/Post a Comment/Comments