Divisinews.online, Menyambut Tahun Baru Islam, 1 Muharam 1446 Hijriah 7 Juli 2024 Masehi, Pemerintah Kecamatan Cilograng Kabupaten Lebak-Banten, menggelar acara Pawai Ta'aruf yang diikuti oleh ribuan peserta dari seluruh desa se-Kecamatan Cilograng. Minggu (07/07/2024).
Ribuan peserta dengan antusias mengikuti pawai ta'aruf. Acara tersebut juga dihadiri oleh Camat Cilograng Hendi Suhendi,S.IP, Kapolsek Cilograng AKP Asep Dikdik, Danramil 0316/Cilograng Kapten Inspektur Bayu Danu Harto, Ketua MUI Cilograng, Korwil, dan seluruh warga Kecamatan Cilograng dari semua kalangan.
Pawai ta'aruf start di depan kantor Kecamatan Cilograng dan finish di depan pasar Desa Pasirbungur. Ribuan peserta yang turut hadir terdiri dari berbagai elemen masyarakat Kecamatan Cilograng, seperti, Sekolah Islam, Sekolah Negeri dan Sekolah swasta mulai dari tingkat MDTA, MTS, SMP, Aliyah, SMA dan SMK yang ada di Kecamatan Cilograng.
Selain itu, ada juga dari Organisasi Kemasyarakatan Islam, Posyandu, BKMT, PKK, Guru-guru, Komunitas dan simpatisan lainnya. Barisan pawai ini juga dihiasi dengan poster-poster bertuliskan lafadz Allah, serta diiringi marching band dengan lantunan lagu-lagu bernuansa Islami.
Selain diiringi marching band dan lantunan sholawat, ada juga penampilan berbagai pakaian adat tradisional dari sejumlah daerah asal masyarakat Lebak Banten.
Dalam sambutannya camat Cilograng Hendi Suhendi menyampaikan, baik atas nama pribadi dan Pemerintah Kecamatan Cilograng, ia menyambut baik digelarnya pawai ta'aruf dalam rangka menyambut Tahun Baru Islam 1446 H, yang diinisiasi oleh Pemerintah Kecamatan Cilograng.
Dia berharap, pawai tersebut menjadi salah satu momentum untuk memupuk dan meningkatkan kualitas ukhuwah islamiah dan silaturrahmi antar sesama umat di Kabupaten Lebak, khususnya di Kecamatan Cilograng.
“Semangat tahun baru Islam harus menjalar ke sanubari seluruh warga Kecamatan Cilograng. Terutama di Desa-desa yang ada di wilayah Kecamatan Cilograng ini. Karena, disinilah wujud keihklasan dan muhasabah diri umat Islam dalam menjalani seluruh perintah Allah SWT dan menjauhi semua larangan-Nya," imbuhnya.
Camat Cilograng juga mengajak seluruh umat Muslim untuk dapat memaknai tahun baru Islam sebagai langkah awal berhijrah menjadi lebih baik serta dapat memperkuat rasa persatuan dan persaudaraan.
"Kegiatan pawai ini diharapkan dapat menyampaikan pesan kepada seluruh masyarakat. Sebab ini adalah salah satu cara kita untuk memperkenalkan budaya Islam ke masyarakat dalam merayakan kedatangan tahun Islam, khususnya kepada anak-anak dan remaja yang menjadi penerus bangsa dan agama di peserta pawai ini," pungkasnya.
Ditempat yang sama, Kepala Desa Cikamunding Yayan Hendayana ST kepada awak media mengatakan, "saya mewakili kepala Desa se-Kecamatan Cilograng, sangat-sangat apreasiasi dengan acara pawai ta’aruf 1 Muharam 1446 H ini yang telah di selenggarakan oleh pemerintah Kecamatan Cilograng," ujarnya.
"Saya mewakili atas nama pemerintah Desa se-Kecamatan Cilograng, berterima kasih kepada semua warga masyarakat begitu antusias, sampai hampir semua dari lembaga desa dan warga dari tiap ke RW an hadir di acara ini, untuk warga Desa Cikamunding sendiri yang hadir kurang lebih 400 Orang dari setiap kalangan," tutupnya.