Divisinews.Online,- PASURUAN - Babinsa Koramil 0819/20 Gempol Sertu Agus Santoso menghadiri sekaligus monitoring pembagian Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT-DD) bulan Oktober Tahun 2024, di Balai Desa Sumbersuko Kecamatan Gempol. ( Rabu, 23/10/2024).
Penyaluran BLT Dana Desa tersebut dihadiri Bapak H. Saiful Ma'arif ( Kades ), Bapak Ibadillah ( Sekdes ), Ibu Titik ( Kaur Pemerintahan ), Sertu Agus Santoso ( Babinsa ), Aiptu Sukisno ( Babinkamtibmas ), Bapak Suwandi ( Ketua BPD ), serta Keluarga Penerima Manfaat (KPM) BLT-DD.
Bapak H. Saiful Ma'arif ( Kades ) menjelaskan, penyaluran Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT-DD) ini tindak lanjut program dan kebijakan pemerintah terkait kemiskinan ekstrem.
Dijelaskan, BLT-DD tersebut sebesar Rp300.000,00 diperuntukkan bagi masyarakat Desa Sumbersuko sebanyak 58 Kepala Keluarga (KK) sebagai Keluarga Penerima Manfaat (KPM). "Ini sebagai bentuk perhatian pemerintah terhadap masyarakat, kami harapkan kepada seluruh masyarakat yang telah menerima bantuan tersebut agar digunakan secara bijak dan seperlunya," tandasnya.
Sementara Babinsa Koramil 0819/20 Gempol Sertu Agus Santoso saat menghadiri sekaligus monitoring penyaluran Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT-Desa) periode Bulan Oktober 2024, memberikan masukan kepada warga bahwa bantuan yang di terima agar di manfaatkan untuk kebutuhan pokok bukan untuk di pergunakan untuk yang lain seperti main judi ataupun membeli minum keras sehingga membuat ketidak nyamanan di lingkungan masyarakat.
"Pendampingan yang kami lakukan untuk memastikan penyaluran BLT-DD tepat sasaran berjalan dengan aman," tambahnya.
Sumber : Humas pendim 0819.
Reporter : M.ALI.
Editor : Hasan.