Bhabinkamtibmas Polsek Mamasa Monitoring Longsor di Jalan Poros Malabo-Mambi


Divisinews.online, Mamasa--Bhabinkamtibmas Polsek Mamasa, Baripka Eliasar Pecu melaksanakan giat pemantauan dan monitoring terhadap kondisi jalan poros nasional Malabo-Mambi di Desa Mannababa, Kecamatan Tandukkalua, Kabupaten Mamasa, 22 Desember 2024


Kegiatan ini dilakukan menyusul adanya longsor yang menyebabkan sebagian badan jalan amblas. Akibatnya, akses lalu lintas terganggu, dan jalan tersebut hanya dapat dilalui oleh kendaraan roda dua dan roda empat dengan kehati-hatian ekstra.


Dalam giat tersebut, Bripka Eliasar Pecu memberikan himbauan kepada pengguna jalan agar selalu waspada, terutama saat berkendara di musim hujan. Selain jalan yang licin, longsor di area tersebut juga menjadi ancaman yang membahayakan keselamatan.


Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan rasa aman kepada masyarakat, sekaligus menjalin kedekatan dengan warga binaan. Bripka Eliasar Pecu juga mengajak warga untuk selalu memperhatikan kondisi lingkungan sekitar mereka, serta segera melaporkan kejadian bencana alam, seperti tanah longsor, yang berpotensi mengganggu ketertiban atau fasilitas umum.


Kegiatan berjalan dengan aman dan lancar, sesuai dengan arahan Kapolsek Mamasa, IPTU Yunus, S.H., M.H. Kehadiran Polri di lokasi diharapkan dapat memberikan dampak positif dan membantu masyarakat menghadapi kondisi darurat akibat bencana alam.


Humas Polres Mamasa Polda Sulbar

0/Post a Comment/Comments